CEKFAKTA.CO,. ID,. KENDARI – Kamar Dagang dan Industri (Kadin) Sulawesi Tenggara (Sultra) menggelar Pasar Murah Ramadhan 1443 Hijriah.
Bertempat di pelataran Kantor Kadin Sultra di Jalan Brigjen M Joenoes, By Pass Kota Kendari, pasar murah ini digelar selama dua hari mulai Jumat 29 April hingga Sabtu esok.
“Pasar Murah Kadin Sultra ini kegiatan rutin yang diadakan setiap tahunnya sebagai panjang tangan pemerintah agar Kadin ini menjadi organisasi yang mampu menjalankan fungsi-fungsi keekonomian dalam hal ini menekan angka inflasi,” ungkap Tri Febrianto Wakil Ketua Bidang Pertanian Kadin Sultra.
Tri menjelaskan, barang-barang kebutuhan pokok yang dijual di pasar murah ini antara lain beras, telur, minyak goreng, bawang putih, bawang merah, terigu, dan lain-lain.
“Pasar murah ini harganya sangat jauh di bawah harga pasar misalnya minyak goreng yang kita jual Rp25 ribu per liter dan bawang putih dijual seharga Rp15 per kilogram. Bagi masyarakat yang mau belanja kue-kue lebaran, juga tersedia di pasar murah ini,” jelasnya.
Tri berharap dengan adanya pasar murah ini, mampu mempengaruhi harga-harga sembako di pasaran sehingga harganya bisa terkendali.
“Kita tahu sendiri di setiap menjelang hari raya Idul Fitri pasti harga kebutuhan pokok itu naik. Sehingga, pasar murah ini hadir untuk menekan harga dengan harapan harga-harga di pasaran bisa stabil,” timpalnya.
Sementara itu, salah satu warga yang berbelanja di pasar murah ini, Nurul Hidayah mengatakan, dirinya sangat terbantu dengan adanya pasar murah ini.
Ia bisa mendapatkan beragam kebutuhan bahan pangan dengan harga yang jauh di bawah daripada harga pasaran.
“Alhamdulillah bagus, kami rakyat senang sekali dengan adanya pasar murah ini. Harga-harganya terjangkau sekali,” ujar Nurul Hidayah.
TIM
Komentar